BALIKPAPAN, Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Balikpapan, Kombes Pol Anton Firmanto, turun langsung memantau situasi antrean bahan bakar minyak (BBM) di sejumlah SPBU di Kota Balikpapan, pada Rabu (21/5/2025) pagi. Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan distribusi BBM berjalan lancar dan kondisi di lapangan tetap kondusif.
Dalam keterangannya kepada awak media, Kapolresta Anton Firmanto menyampaikan bahwa seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Balikpapan saat ini telah beroperasi dengan normal. Pihak kepolisian juga telah mengerahkan personel sejak hari sebelumnya di setiap SPBU guna menjaga ketertiban, menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, serta mengatur budaya antre di lokasi pengisian BBM.
“Kami ingin memastikan bahwa distribusi BBM berjalan tertib dan masyarakat merasa aman. Personel kami sudah disebar di seluruh SPBU sejak kemarin untuk membantu pengaturan dan pengamanan,” ujar Kombes Pol Anton Firmanto Rabu (21/5/2025) pagi..
Langkah sigap aparat kepolisian ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang berharap agar kelangkaan BBM segera teratasi. Sebelumnya, antrean panjang sempat terjadi di sejumlah SPBU akibat keterlambatan distribusi BBM dari pihak pemasok. Namun, sejak pagi ini, antrean mulai menunjukkan tanda-tanda membaik.
Kapolresta juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan tidak melakukan pembelian secara berlebihan atau panic buying, karena pasokan BBM dipastikan dalam kondisi aman. “Kami berharap antrian BBM bisa segera terurai dan Balikpapan tetap dalam keadaan aman dan kondusif,” tambahnya.
Pantauan di lapangan menunjukkan bahwa petugas SPBU dan anggota kepolisian bekerja sama dalam mengatur lalu lintas dan memastikan proses pengisian BBM berjalan efisien. Meski masih terlihat antrean di beberapa titik, situasi dapat dikendalikan dengan baik.
Dengan dukungan penuh dari aparat kepolisian dan kesadaran masyarakat, diharapkan kondisi distribusi BBM di Balikpapan segera pulih sepenuhnya.